Nunukan,(Bacabah.com)-Pengadilan Negeri Nunukan menggelar Pencanangan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) yang bertempat di Kantor Pengadilan Negeri Nunukan, Selasa, 27/01/2026.
Pengadilan Negeri kabupaten Nunukan mengajak dan mengundang Pemerintah kabupaten Nunukan untuk menjadi saksi dalam program Perancangan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dalam rangka melaksanakan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negeri dan Reformasi Birokrasi RI Nomor 10 Tahun 2019, tentang Perubahan Atas Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negeri dan Reformasi Birokrasi RI Nomor 52 Tahun 2014 Tentan g Pedoman Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani.
Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kemurnian dan kesungguhan setiap ASN dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya di dunia kerja baik di internal pemerimtahan dan juga aktivitas yang bersifat eksternal karena berhubungan langsung dengan masyarakat.
Motivasi yang benar serta nilai loyalitas yang tinggi terhadap pekerjaan harus dijaga sehingga keinginan- keinginan untuk melakukan pelanggaran-
pelanggaran yang tidak sesuai dengan ketentuan dapat dihindari.
Wakil Bupati Nunukan, Hermanus S Sos dalam sambutannya mengatakan bahwa hal ini adalah bentuk komitmen bersama.
“Dalam hal ini yang dilakukan oleh Pengadilan Negeri Nunukan untuk lebih baik lagi ke depannya dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat”, Ungkapnya.
Lebih lanjut wabup Hermanus mengatakan Pemerintah Kabupaten Nunukan terus mengajak kepada semua pihak yang terkait akan terus berkomitmen dan bersinergi dalam rangka memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.
Ketua Pengadilan Negeri Nunukan Raden Marendra Mohni I SH MH mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada pihak pemerintah kabupaten Nunukan untuk kesediannya menjadi saksi dalam Pencanangan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani.
Ketua PN Nunukan berharap kolaborasi ini akan terus ditingkatkan sehingga tercipta hasil kerja yang nyata dari hal ini untuk pengabdian kepada masyarakat.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut beberapa perwakilan dari Forkopimda, pimpinan- pimpinan instansi Vertikal, beberapa pimpinan BUMN”. (**/Prokompim Nunukan).
