KPU Nunukan Gelar Coffe Night Bersama Awak Media, Persiapan Pendaftaran Cabup dan Cawabup

Nunukan,(Bacabah.com)– Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Nunukan gelar Coffee Night bersama awak media di 93 Caffe and Resto Jalan Pangeran Antasari, Kelurahan Nunukan Tengah, Kecamatan Nunukan Selataan pada, Jum’at ( 23/08).

Dalam kegiatan coffee night itu, Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Abd Rahman menyampaikan tahapan pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati (Cabup dan Cawabup) di Pilkada 2024 melalui melalui aplikasi sistem informasi pencalonan (Silon) dan datang langsung membawa berkas ke kantor KPU Nunukan.

Kata Abd Rahman, Sesuai aturan kita minta kepada Paslon atau operator maupun lo mereka untuk melakukan aktivasi terlebih dahulu melalui Silon supaya mereka lebih mudah mengecek dokumen apa saja atau persyaratan yang di upload di silon.

“Untuk pendaftaran Calon Bupati dan wakil Bupati Nunukan, pelaksanaan dimulai tanggal 27- 29 Agustus 2024”,ujar Abd Rahman.(**).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *